'Aisyiyah

Gerakan Perempuan Muslim Berkemajuan

Berita
LKSA PAY Putri Peserta Jambore Anak Shaleh Se-Kabupaten Magelang
31 Oktober 2022 14:07 WIB | dibaca 118

Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Magelang mengadakan Jambore Anak Shaleh selama 3 hari dari Jum'at - Ahad, 28-30 Oktober 2022. Kegiatan tersebut bertempat di Lapangan Candimulya dan diikuti LKSA/PAY Muhammadiyah/'Aisyiyah se Kabupaten Magelang dan diikuti juga dari kota Magelang dan Cilacap.

Jambore anak shaleh ini diisi dengan berbagai lomba, diantaranya pemulasaraan jenazah, tarik tambang, memasak, estafet ayat, estafet air, LCC, dan khotbah. PAY Putri 'Aisyiyah Kabupaten Magelang sebagai satu-satunya LKSA milik PDA Kabupaten Magelang juga berpastisipasi dalam kegiatan tersebut dengan mengirimkan 40 anak asuhnya dengan mendirikan 6 tenda dan mengikuti semua lomba.

Jambore tersebut pada hari Jum'at dibuka oleh ketua PDM Kab. Magelang Drs. Jumari Al-Ngluwari yang dihadiri segenap pimpinan PDM dan PDA.  Semoga dengan mengikuti kegiatan jambore ini, anak-anak asuh LKSA menjadi anak yang semakin shaleh dan mandiri dan menjadi kader persyarikatan Muhammadiyah yang berkualitas. Aamiin

  

LKSA PAY Putri

Shared Post: