'Aisyiyah

Gerakan Perempuan Muslim Berkemajuan

Berita
Rapat Pimpinan Daerah 'Aisyiyah Kabupaten Magelang Di Masa Pandemi
30 Desember 2020 20:05 WIB | dibaca 337

Rapimda Kab. Mageang

Rabu, 30 Des 2020. PDA Kabupaten Magelang melaksanakan kegiatan Rapimda Aisyiyah Kab. Magelang sesuai dengan protokol covid-19 yang telah ditetapkan. Dalam Kegiatan ini mengangkat tema " Penguatan Qoryah Toyibah Aisyiyah Melalui Sinergitas Kelembagaan". Acara dihadiri oleh ketua PDM, PDNA serta PCA Se-Kabupaten Magelang. Peserta rapimda ini dari perwakilan Pimpinan Cabang 'Aisyiyah 1 peserta.
Dalam Sambutannya ketua PDA kab. Magelang menyampaikan rasa syukur Alhamdulillah dapat melaksanakan rapimda meski dalam kondisi pandemi, sebagai tindak lanjut dari rapimwil meskipun rapimda kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Beliau Menyampaikan  bahwa Aisyiyah sudah menunjuk QTA yang berbasis BSA yaitu Maduretno dan Sriwedari Salaman. Selain pemaparan program kerja selama periode perpanjangan dua tahun ke depan sampai dengan 2022. Ada5 aspek yang utama adalah aspek ekonomi dimana peningkatan ekonomi dengan bersinergi bersama lazismu 2 tahun kedepan dengan mewujudkan gerai ecoprint. Kemudian menindaklanjuti hasil rapimwil dimana masing-masing PCA membuat surat perpanjangan kepengurusan yang diajukan kepada PDA.
 
  
Sambutan  Rapimda
 
Dalam acara pembukaan ini Ketua PDM Kab. Magelang juga menyampaikan 5 hal yang menjadi kekuatan Muhammadiyah yaitu keikhlasan, berjuang, pengabdian, kebersamaan, dan kemajuan. Beliau juga menyampaikan keutamaan Muhammadiyah meliputi Kerapihan Organisasi, kejelasan aksi, Kekompakan insani, Keteguhan Orientasi. 
juga ada sambutan dan pengarahan dari ketua Lazismu Kab. Magelang (Bapak Imron) tentang Kantor Layanan (KL) Aisyiyah yang bersinergi dengan Qoryah Thoyyibah Aisyiyah (QTA) berbasis BSA.
 
Pleno PDA bersama BPP
Shared Post: