Ahad, 27 Maret 2022. Turba Pimpinan Cabang 'Aisyiyah Salam ke Pimpinan Ranting 'Aisyiyah Salam yang bertempat di rumah Ibu Anton Sanusi ( Kricaan Mesir Salam). Sebagai wujud pembinaan yang sangat efektif yang dilakukan oleh PCA Salam ke enselon dibawahnya yaitu PRA Kricaan Mesir Salam dengan mengadakan Turba atau Turun bawa. Dengan agenda pada hari ini adalah sebagai berikut :
1. Konsolidasi Organisasi Cabang dan Ranting Salam.
2. Laporan dan Evaluasi Kegiatan.
3. Kajian jelang bulan Ramadhan oleh Ustadz Eko Andono, S.Pd.I
4. Doa bersama untuk Bapak Anthon Sanusi (alm) dan Bapak Paino (alm).
Kegiatan silaturahmi seperi turba ini diharapkan dapat diikuti oleh Pimpinan Cabang 'Aisyiyah di kab. Magelang. Kegiatan seperti ini sangat efektif untuk menghidupkan kegiatan di ranting dan sangat efektif untuk mengantisipasi keberadaan ranting yang vakum atau belum aktif secara maksimal. Sehingga kegiatan ini dapat menjadi kontrol bagi pelaksanaan program ranting di Kab. Magelang. (Nur Aisyiyah)
LPPA PDA Kab. Magelang